Hanya sebuah catatan pemikiran sederhana

Feat

JERUJI BESI

jeruji besi
Dunia ini seakan tidak pernah ada yang namanya keadilan dimana semua hanya untuk mencari kepentingan sendiri tak pedulikan bagaimana caranya. Di saat itu juga perasaan ini terasa ingin menangis dan tak ingin menerima kenyataan yang ada di kehidupan ini. Untuk mencari sebuah ilmupun tidak semua orang bisa mencari memerlukan biaya yang mahal, dengan sistem pembelajaran yang sangat mengecewakan.


JERUJI BESI
oleh Rachmad Ardy Prastyo


Perasaan ini pun menghujani diri ini
Tak tahu penyebab yang pasti
Perasaan inipun mencekam dalam hati

Apakah yang dikatakan dunia
Yang ada hanya bualan belaka
Ketidakadilan melanda semuanya
Ketidakpedulian terhadap sesama

Akankah dunia ini akan terus terjadi
Untuk mengepakkan sayap pun sulit terjadi
Bagaimana bisa terbang tinggi?
Saat dunia ini menjadi jeruji besi
0 Komentar untuk "JERUJI BESI"

Back To Top